Koramil 03 Gubeng Lakukan Pemasangan Baner Pendaftaran Bintara TNI-AD

    Koramil 03 Gubeng Lakukan Pemasangan Baner Pendaftaran Bintara TNI-AD

    SURABAYA - Anggota Koramil 0831/03 Gubeng aktif melakukan kegiatan pemasangan banner untuk mengumumkan pendaftaran/perekrutan Bintara TNI AD reguler pria dan wanita serta keahlian pria TA 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di Makoramil 0831/03 Gubeng, Jln. Manyar 82, Kelurahan Baratajaya, Kecamatan Gubeng pada hari Minggu, tanggal 14 Juli 2024.

    Pendaftaran yang dibuka oleh TNI-AD ini bertujuan untuk mengundang warga negara yang memiliki keinginan kuat untuk berbakti kepada bangsa dan negara. 

    Danramil 03 Gubeng, Mayor Inf Wahyu Liska Krida Basuki, menegaskan bahwa proses pendaftaran tidak dipungut biaya sehingga memberikan kesempatan yang luas bagi masyarakat yang tertarik untuk bergabung dengan TNI-AD.

    "Kegiatan ini menunjukkan komitmen Koramil 0831/03 Gubeng dalam mendukung upaya pemerintah dalam merekrut anggota TNI yang berkualitas guna memperkuat pertahanan negara", ujarnya.

    "Koramil juga menyediakan informasi lebih lanjut mengenai syarat dan prosedur pendaftaran melalui kontak resmi yang telah disediakan", tandas orang nomer satu di Koramil Gubeng.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Untuk Kelancaran dan Ketertiban Ibadah Umat...

    Artikel Berikutnya

    Jajaran Kodim 0831 Surabaya Timur Nobar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Ikuti Kami